BOLMONG (BK) : Sempat tertutup karena tertimbun longsor, ruas jalan Pontodon-Insil di Desa Manembo Kecamatan Passi Timur Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) akhirnya bisa dilewati lagi. Aktivitas warga pun kembali normal.
Longsor sempat menimbun badan jalan dengan tutupan longsoran sepanjang 10 meter dan tinggi 4 meter, Selasa (2/5/2018) dinihari sekitar pukul 04.00 WITA. Dengan kondisi seperti itu, semua jenis kendaraan tidak bisa melewatinya.
BERITA TERKAIT : Longsor Timbun Akses Jalan Desa Manembo Passi Timur
Namun upaya tak kenal lelah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolmong, tutupan longsor dapat diatasi dengan menggunakan 1 unit excavator. Pembersihan material longsor yang disertai pohon tumbang selesai dilaksanakan tepat pukul 16.00 WITA.
“Alhamdulillah, longsornya dapat teratasi. Terima kasih juga kepada warga yang ikut membantu pekerjaan kami,” ujar Kasie Penanganan Darurat Bidang Tanggap Darurat BPBD Bolmong Abdul Muin Paputungan melalui pesan WhatsApp kepada beritakawanua.com.
Sebelumnya, curah hujan yang cukup tinggi telah membuat struktur tanah di ruas jalan Desa Manembo menjadi labil dan menyebabkan terjadinya longsor tersebut. Saat ini masih berpotensi terjadi kembali cuaca ekstrem akibat dampak dari aktifnya Massa Udara Basah.
“Untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat yang bermukim di wilayah sempadan sungai maupun di perbukitan, lebih khusus lagi bagi para pengguna jalan agar tetap meningkatkan kewaspadaan ketika melewati ruas jalan yang rawan terjadi tanah longsor,” himbau Paputungan.
(acha/bk-8)