MANADO (BK) : Sesosok mayat pria ditemukan tergeletak di sebuah lorong tak jauh dari Kantor Kelurahan Kleak, Kecamatan Malalayang, Selasa (30/8/2022) malam. Diduga mayat tersebut korban pembunuhan.
Dugaan kuat korban pembunuhan karena ada luka tusuk di dada kiri. Saat ditemukan, korban tergeletak di atas bangku panjang di dalam sebuah lorong.
Belum diketahui identitas korban tersebut. Saat ditemukan korban yang diperkirakan berusia sekitar 20-an tahun itu menggunakan celana jeans hitam, kaos hitam serta sweater hitam.
Pihak kepolisian dari Polda Sulut, Polresta Manado dan Polsek Malalayang telah berada di lokasi kejadian.
Dari informasi yang diterima media ini, polisi telah mengamankan sejumlah barang bukti di lokasi kejadian seperti sebuah gagang sapu dari aluminium yang diduga digunakan untuk memukul.
Penulis: Asrar Yusuf
Editor: Asrar Yusuf