Kotamobagu

Vaksinasi Covid Anak, Wali Kota Kotamobagu Minta Instansi Terkait Bersinergi

Oleh : Redaksi, beritakawanua.com
Tuesday, 24 August 2021 21:29   1608 kali
Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara saat mengunjungi Dinas Kesehatan untuk membahas program vaksinasi Covid untuk anak usia 12-17 tahun. (foto: istimewa)
KOTAMOBAGU (BK) : Program vaksinasi terus digencarkan oleh pemerintah untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Vaksinasi bertujuan untuk mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity).
 
Di Kota Kotamobagu, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), program vaksinasi termasuk vaksin anak usia 12-17 tahun, mendapat perhatian serius dari Wali Kota Tatong Bara.
 
Tatong Bara meminta Dinas Kesehatan untuk bersinergi dengan Dinas Pendidikan dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil untuk bersinergi guna mensukseskan program tersebut. Hal ini terungkap saat kunjungan Wali Kota dua periode ini ke kantor Dinas Kesehatan, Selasa (24/8/2021).
 
“Perlu pendataan terhadap anak-anak usia 12-17 tahun yang akan divaksin terlebih dahulu di pemerintah desa atau kelurahan,” ujar Tatong.
 
Setelah mendapatkan data lengkap anak, baru dilaksanakan vaksinasi agar bisa maksimal dan mencapai target yang diharapkan. “Inilah perlunya koordinasi antar instansi terkait dengan program vaksinasi agar bisa berjalan lancar,” ucap Wali Kota.
 
Kepala Dinas Kesehatan Kotamobagu dr Tanty Korompot mengatakan siap menindaklanjuti permintaan Wali Kota. “Ini semua menjadi masukan yang berarti bagi kami untuk peningkatan kinerja di Dinas Kesehatan kedepannya,” kata dr Tanty.
 
Ia bahkan mengungkapkan selain soal vaksinasi, ikut dibahas soal insentif tenaga kesehatan dan dana kapitasi, serta penanganan stunting pada kunjungan Wali Kota Tatong Bara. “Penanganan stunting membutuhkan kolaborasi dan kerjasama yang baik antar perangkat daerah terkait,” ungkap mantan Kepala RSUD Kotamobagu ini.
 
(acha/bk-8)
Komentar ()
Berita Kotamobagu
Kotamobagu
22 Jun 2018 / dibaca 2939 kali
MANADO (BK) : Sidang dugaan pelanggaran Pilkada Kotamobagu yang dilaporkan Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Nomor Urut 2,...
Kotamobagu
20 Jun 2018 / dibaca 2265 kali
KOTAMOBAGU (BK) : Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kotamobagu akhirnya menyimpulkan temuan Satgas Anti Money Politik dalam operasi tangkap...
Kotamobagu
19 Jun 2018 / dibaca 3020 kali
KOTAMOBAGU (BK) : Kapolres Bolmong, AKBP Gani Fernando Siahaan menegaskan, temuan Satgas Anti Money Politik dalam operasi tangkap tangan (OTT)...
Kotamobagu
02 Apr 2018 / dibaca 1848 kali
KOTAMOBAGU (BK) : Puluhan wartawan yang mengatasnamakan Aliansi Jurnalis Bolmong Raya (BMR), berunjuk rasa di Bundaran Universitas Dumoga...
Kotamobagu
15 Mar 2018 / dibaca 1555 kali
KOTAMOBAGU (BK) : Pemadaman listrik yang kerap terjadi di Kotamobagu dan sekitarnya, disikapi oleh anggota DPRD Sulut, Raski Azhari...
Profil Perusahaan | © 2011 - 2023 BeritaKawanua.com - Terdepan Mengabarkan Fakta.