JAKARTA (BK): Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME menjadi salah satu bupati yang menyampaikan langsung penyerapan anggaran sekaligus stabilnya inflasi, di Istana Merdeka, Senin (12/11/2018).
Hal tersebut dilakukan Bupati ketika menjadi salah satu pembicara dalam audiensi 31 Bupati dengan Presiden Republik (RI) Ir Joko Widodo (Jokowi), terkait percepatan pembangunan dan penyerapan anggaran yang baik serta stabilnya inflasi daerah sangat ditentukan oleh peran pemda masing-masing.
Dalam kesempatan itu, Gaghana menyatakan percepatan pembangunan dan penyerapan anggaran yang baik terkait dengan kestabilan inflasi daerah ditentukan peran pemerintah daerah masing-masing.
"Terpilihnya Kabupaten Kepulauan Sangihe sebagai wilayah perbatasan karena, Presiden ingin mengetahui kondisi riil daerah dan permasalahannya, apalagi beliau sudah pernah melihat Sangihe pada tahun 2015 lalu," kata Bupati kepada wartawan.
Lebih lanjut disampaikannya, Presiden berharap agar Kabupaten Kepulauan Sangihe menjadi lebih baik karena perhatian pemerintah pusat lagi tertuju ke kabupaten yang dikenal dengan potensi wisata underwater vulkanonya. "Dalam kesempatan ini juga berbagai persoalan disampaikan di antaranya masalah jaringan komunikasi, CPNS dan perijinan juga diungkapkan termasuk pemberantasan ilegal fishing. Semoga audensi ini dapat ditindaklanjuti karena Presidemn berjanji akan mengevaluasinya secepat mungkin," tandasnya.
(fad/bk-1)