Sangihe

Sambut Hari Juang Kartika ke 76, Kodim 1301/Sangihe Laksanakan Karya Bakti di Masjid AT Taqwa Malapintu

Oleh : Redaksi, beritakawanua.com
Sunday, 12 December 2021 12:32   365 kali
Kodim 1301/Sangihe bersama instansi terkait dan masyarakat melaksanakan karya bakti pengecoran Masjid AT Taqwa Malapintu.
TAHUNA (BK) : Masih dalam rangkaian kegiatan menyambut Peringatan Hari Juang Kartika (HJK) ke 76 Tahun 2021, Kodim 1301/Sangihe melaksanakan karya bakti pengecoran Masjid AT - Taqwa Malapintu, di Kelurahan Santiago Kecamatan Tahuna, Minggu (12/12/2021). 
 
 
Kegiatan karya bakti yang dilaksanakan tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap pembangunan sarana ibadah untuk kepentingan masyarakat, dan melalui aksi nyata di lapangan dapat melaksanakan pembinaan teritorial di wilayah. Bukan hanya TNI saja, pengecoran Masjid AT - Taqwa melibatkan personil dari Polsek, Satpol PP dan ratusan masyarakat dari jamaah Masjid-masjid yang berada di Kabupaten Kepulauan Sangihe. 
 
 
Dandim 1301/Sangihe yang diwakili oleh Kepala Staf Kodim Mayor Inf Rasmul Tamalawe pada kesempatan tersebut menyampaikan, karya bakti merupakan kegiatan gotong-royong yang sangat baik untuk memupuk kebersamaan dan kekompakan kita bersama masyarakat. Dijelaskannya, melalui kegiatan seperti ini diharapkan kerjasama TNI bersama masyarakat akan semakin solid, dan terwujud kemanunggalan TNI-Rakyat.  
 
 
"Ini bagian dari rangkaian kegiatan menyambut Hari Juang Kartika Ke 76 yang akan diperingati pada tanggal 15 Desember. Kita berharap ke depan kegiatan seperti ini akan terus berlanjut, karena dapat berdampak positif bagi kepentingan umum. Apalagi tempat ibadah merupakan sarana meningkatkan iman dan Taqwa kita kepada Tuhan YME," jelasnya. 
 
 
Di tempat yang sama, kepada aparat setempat, Mansur Mahino, tokoh agama sekaligus Imam Masjid AT - Taqwa Malapintu, sangat mengapresiasi dan menyambut baik kehadiran TNI dan Polri serta instansi terkait yang telah bersama-sama melaksanakan pengecoran. 
 
 
"Semoga dengan banyaknya tenaga dalam kerja bakti ini dapat lebih mempercepat penyelesaian pengecoran lantai 2 Masjid AT - Taqwa, karena saat ini kondisi cuaca sering datang hujan. Kami selaku imam Masjid mengucapkan banyak terimakasih kepada Kodim 1301/Sangihe yang telah memberikan motivasi dan semangat pada kerja bakti ini, sehingga antusias masyarakat yang hadir sangat tinggi," kata dia. 
 
 
(fad/bk-10)   
 
 
Komentar ()
Berita Sangihe
Sangihe
19 Feb 2023 / dibaca 187 kali
TAHUNA (BK) : Upaya untuk mendorong optimalisasi pengelolaan sektor pariwisata dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sangihe....
Sangihe
16 Feb 2023 / dibaca 264 kali
TAHUNA (BK) : Objek-objek wisata yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe masih tetap diminati dan dikunjungi oleh wisatawan mancanegara maupun...
Sangihe
13 Feb 2023 / dibaca 223 kali
TAHUNA (BK) : Dalam rangka meningkatkan kemampuan prajurit, Kodim 1301/Sangihe menggelar kegiatan Latihan Perorangan Jabatan (Latorjab) TA 2023,...
Sangihe
10 Feb 2023 / dibaca 239 kali
TAHUNA (BK) : Dalam rangka mensosialisasikan adanya penerimaan Komponen Cadangan (Komcad), Kodim 1301/Sangihe  membangun posko penerimaan...
Sangihe
10 Feb 2023 / dibaca 220 kali
TAHUNA (BK) : Sejumlah pulau di wilayah perbatasan, yaitu Kawio dan Matutuang Kecamatan Kepulauan Marore Kabupaten Kepulauan Sangihe, masih...
Profil Perusahaan | © 2011 - 2023 BeritaKawanua.com - Terdepan Mengabarkan Fakta.